Jumat, 07 Oktober 2011

Sejarah Penemuan Kopi

Kopi (Picture From Google)
Masyarakat Inggris menyebut kopi dengan sebutan coffee, Prancis menyebutnya cafe, Jerman menyebutnya kaffee dan Arab menyebutnya quahwa. Kita sendiri sebagai bangsa Indonesia menyebutnya kopi.

Sejarah kopi tersebut bermula dari cerita seorang pengembala kambing Abessynia yang menemukan tumbuhan kopi sewaktu ia mengembala, hingga menjadi minuman bergengsi para aristokrat di Eropa. Bahkan oleh Behtoven menghitung sebanyak 60 biji kopi untuk setiap cangkir kopi yang mau dinikmatinya.